Cara Kerja Internet
Untuk mengakses Internet secara mudah itu sebelumnya kita harus tahu
darimana asal diberikannya Internet, karena untuk mengakses Internet
harus melewati proses yang lumayan berbelit-belit atau merepotkan.
Internet itu diberikan oleh ISP apa itu ISP? Internet Service Provider
adalah perusahaan atau badan yang menyediakan jasa sambungan Internet
dan jasa lainnya yang berhubungan. Kebanyakan perusahaan telepon
merupakan penyedia jasa Internet. Mereka menyediakan jasa seperti
hubungan ke Internet, pendaftaran nama domain, dan hosting. Contoh
perusahaannya seperti apa sih? itu loh contohnya seperti Telkom,
Telkomsel, Speedy, CBN, INDOSAT.
Biasanya Koneksi Internet yang di berikan oleh ISP tersambung melalui
Kabel Telepon/Fiber Optic yang terkubur ataupun terpasang diatas tihang
listrik, setelah adanya Kabel tersebut masing-masing port diberikan IP
Defaultnya biasanya pada IP Address Default tertulis 192.168.1.1, apa
itu Port? apa itu IP Address? nah karena Admin hanya akan membahas Cara
Kerja Internet mohon maaf dipostingan kali ini tidak Admin tuliskan,
untuk mencari tahunya bisa sobat Iforwers cari sendiri artikelnya diblog
ini, dan sebenaranya Alamat Website yang sering Sobat Iforwers akses
itu memiliki IP Address masing-masing dan IP Address pada Website
tentunya berbeda dan TIDAK ADA YANG SAMA! Keren bukan? Kok bisa? Baca
dulu mangkanya nanti akan Kita bahas.
Kembali lagi ke pembahasan, Admin akan memberikan sekilas bahasan langsung supaya ada Gambaran yah.
Cara Kerja Internet Secara Singkat
ISP Memberikan IP ke PC sobat Iforwers - Setelah diberikannya IP lalu
pihak dari ISP akan mengkonfigurasi Alamat yang ada di PC sobat Iforwers
supaya tersambung dengan server ISP - pengkonfigurasian biasanya
dilakukan pada Router - lalu didalam Router terdapat berbagai menu
pilihan sangat banyak sekali apa saja pilihannya? Admin tidak bisa
sebutkan satu persatu intinya menu tersebut untuk mengkonfigurasi IP
Address, Membatasi Kecepatan Akses, Memblokir IP/Alamat yang dilarang
untuk diakses, dan masih banyak lagi pilihan menu konfigurasinya -
setelah Konfigurasi selesai dilakukan maka Internet sudah bisa
diakses/digunakan.
Cara Kerja Internet Secara Detail
Nah tadi sekilas supaya ada Gambaran tentang didapatkannya Internet
dulu, ketika sobat Iforwers menggunakan internet, dapat dipastikan juga
ada ribuan orang yang terhubung ke server yang sama yang sedang anda
gunakan.
Sekarang Admin akan jelaskan kok bisa Kita akses Facebook dengan
menggunakan www.facebook.com, atau kok bisa Kita mau akses Youtube
dengan menggunakan www.youtube.com? Katanya alamat website diaksesnya
melalui IP Address? yang berbeda? dan kan katanya IP Address itu Angka?
kok bisa kita tuliskan Huruf juga bisa terakses websitenya?
Pertama komputer dengan Internet itu dihubungkan melalui IP Address dan
seperti yang sudah dibahas IP Address diberikan oleh Server/ISP,
selanjutnya Kita bisa membuka alamat google dengan www.google.com karena
adanya DNS apa itu DNS? Domain name System yaitu layanan dari ISP yang
memungkinkan kita untuk mengakses berbagai website, seperti google.com,
yahoo.com.
Cara kerja DNS sebelumnya alamat yang sering kita kenal dengan
www.google.com, itu sebenarnya tadinya hanya deretan angka disertai
dengan titik seperti Admin ketahui alamat IP Address dari www.google.com
sendiri adalah 74.125.68.105 coba iforwers masuk dengan mengkopi angka
dan titik tersebut(IP Address) maka akan masuk kedalam alamat google dan
alamat www.google.com ini mempunyai banyak IP Address.
Jadi fungsinya untuk menterjemahkan pengalamatan IP kedalam suatu domain.
Dan akhirnya jika ketika Kita sudah mempunyai Akses Internet yang sudah
diberikan oleh ISP dan 74.125.68.105 sudah diterjemahkan menggunakan DNS
maka Kita bisa mengakses alamat IP 74.125.68.105 dengan hanya
menuliskan "www.google.com"
Server ISP ini akan menerima berbagai permintaan dari browser. Mulai
dari memeriksa email, melihat halaman web tertentu, dan masih banyak
yang lainnya. Ketika server tidak mampu menampung semua informasi, maka
browser akan dialihkan kepada server lainnya. Server lain inilah yang
dinamakan dengan host server, atau secara spesifik memiliki file atau
data yang kita butuhkan. Setiap situs web terkenal di dunia biasanya
memiliki host server yang dapat diakses dengan mudah oleh publik.
Zaman sudah canggih Internet bukan hanya bekerja pada Kabel saja
melainkan bisa lewat Gelombang Radio yang biasa kita sebut dengan WiFi,
dan menggunakan Cahaya yang dikenal dengan LiFi dengan Kecepatannya Up
to 100 Gbps.
0 Comments:
Posting Komentar